Artikel Terbaru

Polisi Usut Video Viral Perempuan Tagih Utang Saat Resepsi di Tasik

Polisi Usut Video Viral mulai turun tangan terkait viral video perempuan yang menagih utang saat resepsi pernikahan di Kecamatan Ciawi, Kabupaten Tasikmalaya.

Polisi tengah mengumpulkan informasi duduk perkara permasalahan itu.

Kapolsek Ciawi Kompol Karyaman mengatakan sejauh ini pihaknya sedang mengumpulkan informasi terkait video viral tersebut.

“Sedang kami tindaklanjuti, sedang di telusuri informasinya. Kami libatkan Bhabinkamtibmas dan Polisi RW,” kata Karyaman, Kamis (22/6/2023).

Dia mengaku, tengah mengupayakan mediasi atas permasalahan itu. Namun jika di temukan ada indikasi tindak pidana maka akan di proses sesuai hukum.

“Sekarang kan belum jelas informasinya, sedang di selidiki dulu.

Kalau bisa mediasi ya kita mediasi. Kalau ada unsur pidana tentu akan di tindaklanjuti juga,” kata Karyaman.

Karyaman juga mengatakan sejauh ini belum ada laporan resmi yang di terima Polsek Ciawi berkaitan dengan masalah itu.

“Belum ada laporan, kalau ada tentu sudah kami tindaklanjuti,” kata Karyaman.

Sebelumnya jagat media sosial di ramaikan dengan postingan Ayu Wulansari (25), warga Kecamatan Ciawi, Kabupaten Tasikmalaya.

Penyanyi dangdut ini membagikan video saat dirinya menagih utang kepada perempuan inisial DNA yang tengah menjalani resepsi pernikahan.

Video ini di respons luas oleh warganet, di lihat dari ribuan komentar sebagian mendukung apa yang di lakukan Ayu, mengingat susahnya menagih utang.

Polisi Usut Video Viral

Sebagian lainnya menilai apa yang dilakukan Ayu tak etis karena menagih di momentum sakral.

Saat di hubungi Ayu mengaku terpaksa menagih utang saat DNA menikah. Karena selama ini dia mengaku sulit menemuinya.

“Saya memang tak di undang, tahu dari teman dia mau nikah.

Kalau di acara pernikahan pasti ada, makanya saya datang bersama 3 orang teman,” kata Ayu.

Ia juga menjelaskan ikhwal utang yang di tagihkan nilainya sekitar Rp 18 juta.

Hal itu berawal dari kegiatan arisan online yang di helat sang pengantin.

Ayu merupakan salah seorang peserta yang mengikuti sejak 2021.

“Awalnya lancar, kemudian awal 2022 saya ikutan banyak slot member.

Tapi di bulan Juli 2022 ia menyatakan kegiatan arisan disetop,” kata Ayu.

Dia menambahkan alasan kegiatan arisan macet, karena pembayaran dari member lain macet. Sementara Ayu sudah melakukan pembayaran arisan sebelumnya.

“Saya pikir admin harus tanggung jawab, termasuk ketika ada member lain macet harus tanggung jawab,” kata Ayu.

Ia mengaku, sejak Juli 2022 berkali-kali berusaha menagih namun selalu gagal, bahkan sampai sulit di hubungi.

Hal serupa juga menurut Ayu terjadi pada member arisan lain.

Ayu mengaku belum mengambil langkah hukum secara resmi. Dia masih berharap yang bersangkutan beritikad baik menyelesaikan masalah ini.

“Ya harapan aku semoga kejadian ini tidak menimpa ke orang lain, juga jadi pembelajaran. Dan yang paling penting aku pengen uang aku, hak aku bisa kembali lagi,” kata Ayu.

Lokasi pernikahan di gelar pada Senin (19/6/2023) di Desa Pakemitan Kecamatan Ciawi Kabupaten Tasikmalaya.

Ayu dan perempuan inisial DNA itu saling kenal. Menurut Ayu, DNA masih tetangga kampung dan masih adik kelas saat sekolah di SMP.

“Ya kenal, rumah kita dekat. Dia adik kelas saya waktu SMP, dulu dia juga sempat kuliah,” kata Ayu.

BACA JUGA : Hai Man City, Musim Depan Man United Kedatangan Erling Haaland dari Denmark Lho!

BACA JUGA : Ketuaan di Piala Dunia 2026, Lionel Messi Mungkin Juara Terakhir Kali bersama Argentina pada Tanggal Ini

Comments are closed.