Artikel Terbaru

Viral Curhat Sedih Remaja Kerja Jadi Cleaning Service di Sekolah

Unggahan viral di media sosial, remaja ini merekam momen pelajar yang ingin melanjutkan studi. Sedangkan dirinya bekerja sebagai petugas kebersihan di sekolah.

Malaysia – Seorang remaja ini merekam situasi sekolah yang sedang ramai pelajar dan para orang tua. Remaja ini sedih karena hanya bisa menyaksikan saja kebahagiaan para pelajar tersebut karena dia bukan bagian dari mereka. Remaja tersebut bekerja sebagai cleaning service di sekolah dalam kesehariannya.


Momen remaja yang kerja jadi cleaning service di sekolah ini viral usai dia mengunggah video curhatannya di media sosial. Dia merekam momen saat para murid di sekolah menerima keputusan ujian Sijil Pelajaran Malaysia (SPM) yang didapatkan sebagai syarat penerimaan pendidikan Pra-Universitas.

Saat para murid bersuka cita menerima SPM, sang remaja tak kuasa menahan sedihnya. Sebab dia tidak bisa seperti mereka.

Baca juga : Viral Wanita Boyolali di Siang Bolong Sepulang dari Bank ketemu perampok

wanita tersebut mengunggah curhatannya ke akun TikTok @bintu_yusof._. Dalam unggahannya dia mengatakan usianya sebaya dengan para pelajar yang akan kuliah itu. Tapi dia tidak bernasib sama dengan mereka merasakan momen bahagia tersebut.

Dilansir dari mStar, remaja yang viral bekerja sebagai cleaning service di sekolah itu merupakan yatim piatu. Untuk mendapatkan penghasilan, dia bekerja sebagai petugas kebersihan.

“Di saat orang lain mengambil result SPM aku di sini bekerja sebagai cleaner sekolah padahal sama umur,” tulisnya.

Baca juga : Viral Wanita Boyolali di Siang Bolong Sepulang dari Bank ketemu perampok

Unggahan viral di media sosial, remaja ini merekam momen pelajar yang ingin melanjutkan studi. Sedangkan dirinya bekerja sebagai petugas kebersihan di sekolah.

Dalam video selanjutnya, remaja itu memperlihatkan momen dirinya mendorong troli yang membawa dua tong sampah. juga tampak membawa peralatan kebersihan seperti sapu dan serokan sampah di kawasan sekolah.

“Dengan penat lelah ku yang sekarang semoga ada sinar di masa depan,” ucapnya.

Unggahan remaja berhijab ini sontak membuat warganet ikut sedih dan memberikan kata-kata semangat untuk dirinya.

“Yang penting survival mu dek..hidup ini adalah perjalanan & setiap kita ada cerita sendiri,” ucap pengguna TikTok @ian ryan.

“Dapat menjamin kehidupan…percayalah…Tuhan telah atur yang terbaik dalam hidup kamu…semangat ya🥰,” timpal akun @kelskelly80.

Selain itu ada juga warganet yang memberikan saran pada remaja itu bahwa tidak ada kata terlambat mengikuti SPM. Asalkan mau berusaha, remaja tersebut pelan-pelan bisa meraih impiannya.

“Perlahan-lahan belajar, ada rezeki ambil SPM. Semoga kamu di murahkan rezeki, amin,” ucap salah satu netizen.

“Jangan risau dik. Kakak umur 25 tahun baru ambil SMPM. Kakak paling tua pergi ke sekolah itu ambil kertas ujian. Tak ada kata terlambat, masih sempat lagi. Semangat,” kata netizen lainnya.

Comments are closed.